Pengurus PGRI Merangin dalam satu momen, beberapa waktu yang lalu.
Merangin | Fokus Info News – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Merangin tengah mematangkan rencana perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PGRI yang akan digelar pada November 2025 mendatang. Perayaan tersebut dijanjikan berlangsung meriah dengan melibatkan seluruh pengurus PGRI mulai dari tingkat kabupaten hingga kecamatan.
Ketua PGRI Kabupaten Merangin, M. Zubir, M.Pd., melalui Sekretaris PGRI Merangin, Najib, M.Pd., mengatakan bahwa pihaknya ingin menjadikan HUT PGRI tahun ini sebagai momentum kebersamaan seluruh guru di Merangin.
“Kami ingin HUT PGRI nanti menjadi ajang silaturahmi sekaligus penyemangat bagi seluruh guru. Untuk itu kami melibatkan pengurus hingga tingkat kecamatan agar gaung acaranya terasa di semua wilayah,” ujarnya.
Baca juga : PGRI Merangin Matangkan Program Kerja 2025-2030, Transparansi Dana dan Profesionalisme Guru Jadi Fokus
Najib menambahkan, PGRI Merangin membuka ruang bagi semua pihak untuk memberikan masukan.
“Kami sangat terbuka menerima ide kreatif, baik dari pengurus maupun pihak luar. Tujuannya supaya perayaan ini benar-benar meriah dan berkesan. Semua saran yang masuk akan kami bahas dalam rapat agar bisa diwujudkan,” tambahnya.
Bendahara PGRI Merangin, Sri Ratna Dewi, S.Pd., menegaskan bahwa dukungan dan partisipasi dari semua pihak sangat dibutuhkan.
“Kami berharap guru-guru ikut ambil bagian, baik dalam bentuk ide maupun kontribusi kegiatan. Bila perlu, kami akan menjalin kerja sama dengan pihak swasta atau mitra yang peduli pendidikan agar acara ini semakin meriah,” ujarnya.
Sri Ratna juga menegaskan bahwa perayaan HUT PGRI bukan hanya seremonial, tetapi juga momentum memperkuat solidaritas dan profesionalisme guru.
“HUT PGRI adalah milik kita bersama. Harapannya, kegiatan nanti bukan sekadar hiburan, tetapi juga memberi motivasi agar guru-guru Merangin semakin kompak, kreatif, dan bersemangat meningkatkan mutu pendidikan,” tegasnya.
Rangkaian acara HUT PGRI 2025 rencananya akan diumumkan secara resmi setelah hasil rapat final diputuskan. PGRI Merangin mengajak semua guru dan pemangku kepentingan pendidikan di Kabupaten Merangin untuk turut berpartisipasi dalam memeriahkan perayaan tersebut.(*)
Reporter : TopanBohemian

1 thought on “PGRI Merangin Siapkan Perayaan Meriah HUT PGRI November 2025. Terbuka untuk Saran & Ide Kreatif”
Comments are closed.